Resep Ayam Balado Nusantara

 

Resep Ayam Balado Nusantara - Ayam balado adalah makanan pedas yang bercita rasa tinggi, mengapa tidak? Ayam Balado dimasak dengan rempah-rempah yang komplit, sehingga membuat cita rasanya menjadi luar biasa, bagi anda yang ingin mencoba memasak Ayam balado dirumah, Resep Nusantara akan memberikan cara bagaimana memasak ayam balado yang enak.



Bahan-bahan membuat Ayam Balado :
1.      Siapkan 1kg daging ayam yang sudah dipotong-potong.
2.      1lmbr daun salam
3.      1 tangkai serai
4.      2 cm lengkuas
5.      500 ml air

Bumbu Halus Ayam Balado :
·         6 butir bawang merah
·         3 siung bawang putih
·         3 butir kemiri
·         1 sendok teh ketumbar
·         2 cm jahe
·         1 sendok teh garam

Bumbu Ayam Balado :
·         6 butir bawang merah
·         3 siung bawang putih
·         10 cabe keriting merah
·         5 buah cabe merah
·         3 sendok makan air asam jawa
·         1 sendok teh gula pasir
·         1 buah tomat
·         ½ sendok teh garam

Cara membuat Ayam Balado :
1.      Rebuslah daging ayam yang sudah dipotong bersama bumbu halus, lenkuas, daun salam dan serai sampai kuah kering.
2.      Tiriskan daging ayam terlebih dahulu, kemudian goreng dalam minyak panas sampai ayam berubah warna kecoklatan dan tiriskan kembali.
3.      Tumislah bumbu ayam balado hingga harum, lalu masukkan daging ayam yang sudah digoreng, aduk hingga bumbu meresap bersama daging
4.      Selesai, kemudian angkat Ayam Balado dan selamat menyajikan.


Selamat mencoba Resep Ayam Balado Nusantara, info Resep Nusantara akan kembali dengan aneka resep makanan yang dapat membantu anda untuk memasak kebutuhan keluarga anda tercinta, semoga bermanfaat.

    Choose :
  • OR
  • To comment